Persebaya Bersikukuh Tampil di IPL
Senin, 17 Oktober 2011 – 05:50 WIB
Nyatanya, pada hari yang berbeda muncul perbandingan yang berbeda pula. Itu setelah Semen Padang dan Persib Bandung yang terdaftar sebagai golongan 14 tetap bermain di laga pembuka lalu. Sehingga klub yang diklaim tetap mendukung ISL sebanyak 12 dan sisanya di kubu IPL.
Baca Juga:
PT Pengelola Persebaya juga tak peduli dengan persoalan badan legal Persebaya. Sampai saat ini, menurut Llano, Persebaya masih didanai konsorsium untuk membiayai operasinal klub. Dari belanja pemain dan pelatih sampai biaya uji coba. Anggaran yang disiapkan lebih hemat Rp 5 miliar dibandingkan dana yang diajukan CEO PT Persebaya Indonesia Cholid Goromah. Menurut Llano penghematan itu sebagai imbas regulasi PSSI yang menetapkan kewajiban pembatasan anggaran klub kontestan IPL.
Memang dana total itu belum semua ada di tangan, namun Llano optimistis jika Persebaya tak akan kekurangan sampai kompetisi berakhir. Malah dia menjamin jika dana tersedia sampai lima tahun ke depan.
Justru para pemilik saham yang terlihat belum siap menghadapi kompetisi. Direktur utama PT Mitra Muda Inti Berlian Diar Kusuma Putra mengatakan jika sampai kemarin belum ada kesepakatan bulat menyangkut masa depan Persebaya. Anggaran setahun belum dibicarakan. Malah nominal dana awal yang harus disetorkan masing-masing pihak juga belum dibicarakan sama sekali. Untuk operasional tim, Diar memasrahkan sepenuhnya kepada PT Pengelola Persebaya.
SURABAYA - Anjing menggonggong kafilah tetap berlalu. Itulah prinsip yang dipegang Persebaya Surabaya menghadapi karut-marut kompetisi dan kondisi
BERITA TERKAIT
- Banjir Pelatih Asing di Piala AFF 2024, Hanya Ada 1 Lokal
- Luar Biasa! 2 Pemain Non-Pelatnas PBSI Lulus BWF World Tour Finals 2024
- Begini Persiapan Megan C Sutanto Menuju Laga Olimpiade
- Inilah Kontestan BWF World Tour Finals 2024, Ngeri di Tunggal Putra
- Liga Champions: 40 Gol Tercipta di 9 Pertandingan, Gila!
- Liga Champions: Manchester City Gagal Menang di Kandang Sendiri