Persebaya Jaga Ketat Pemain Muda Terbaik Liga 1 2018

jpnn.com, SURABAYA - Manajemen Persebaya Surabaya terus berusaha membentengi winger andalannya, Osvaldo Haay, dari sergapan tim lain.
Saat ini manajemen sedang berusaha mengikat pemain muda terbaik Liga 1 2018 itu untuk musim mendatang.
Osvaldo merupakan pemain yang berkembang pesat di Persebaya, khususnya menjelang kompetisi berakhir.
Sebelumnya, adaptasi Osvaldo bersama Persebaya bisa dikatakan cukup lambat. Sinar pemain berdarah Banyuwangi ini seolah tenggelam ketika Persebaya masih ditangani Angel Alfredo Vera.
Padahal Alfredo merupakan sosok yang mendidik Osvaldo di Persipura Jayapura.
Performa yang stagnan membuat Osvaldo mendapat cemooh dari suporter Persebaya.
Dia sempai disebut sebagai salah satu pembelian gagal. Namun, nasib Osvaldo berubah setelah dia terpinggirkan dari Tim Nasional Indonesia pada Asian Games 2018 lalu.
Osvaldo bangkit. Permainannya semakin menggila, terutama sejak Persebaya diarsiteki Djadjang Nurdjaman.
Manajemen Persebaya Surabaya terus berusaha membentengi winger andalannya, Osvaldo Haay, dari sergapan tim lain.
- Begini Siasat Pelatih Persebaya Menyambut Libur Lebaran
- Klasemen Liga 1 2024/2025 Persebaya Bungkam PSM
- PSM vs Persebaya: Juku Eja Kena Terkam Bajul Ijo
- Jadwal Persebaya vs Persib, David da Silva Bicara Memori Baik
- Berikut Jadwal Lengkap Liga 1 Pekan ke-25, Ada Persebaya vs Persib
- Paul Munster Ungkap Awal Petaka Kekalahan Persebaya dari Persib, Juga Singgung Wasit