Persebaya Langsung Tancap Gas Kerucutkan Skuat
Menurut dia, irama permainan dan strategi yang diterapkan sudah sepenuhnya terserap dari beberapa penggawa seperti Mat Halil, Dedy Sutanto, Jefri Prasetiyo, Khabib Syukron, Khorul Anam, Misbakhus Solikin, dan Thaufan Hidayat serta beberapa nama dari klub internal.
“Pokoknya, kami akan menyiapkan tim yang tangguh sembari menanti kehadiran pelatih kepala. Kalau sudah datang, skuad siap dan tidak butuh waktu lama baginya untuk meracik taktik,” lanjut mantan pelatih Surabaya Muda itu.
Agenda Dirgantara Cup juga bisa menjadi ajang tolok ukur yang sesuai bagi kampiun Liga Indonesia III dan X itu. Sebab, dari delapan kontestan yang ada, enam diantaranya merupakan kontestan Divisi Utama atau Indonesia Liga 2 tahun ini.
Selain Persebaya, mereka adalah PSIS Semarang, PSIM Jogjakarta, Persikama Kab Magelang, PSS Sleman, dan Persita Tangerang. Sedangkan dua kontestan lainnya, yakni Perseru Serui dan PSN Ngada, merupakan kontestan di Indonesia Liga 1 dan Liga Nusantara alias Indonesia Liga 3.
“Harapannya, kami memang bisa ikut serta (Dirgantara Cup) dan meraih hasil positif. Sebab, itu nanti penting bagi konfidensi jelang kompetisi resmi dua bulan berselang,'' sahut kapten Persebaya Mat Halil. (io)
Persebaya Surabaya langsung tancap gas menata tim untuk menghadapi kompetisi resmi yang akan bergulir 26 Maret mendatang.
Redaktur & Reporter : Budi
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Luar Biasa! Persebaya Menang Comeback dari Persija, Cek Klasemen
- Live Streaming Persebaya Vs Persija, Simak Kata Bruno Moreira
- Persebaya Vs Persija: Almeida Berambisi Mencetak Gol, Ini Sebabnya
- Liga 1: Persebaya Butuh Pemain ke-12 Menghadapi Persija
- Jadwal Sisa Pekan ke-10 dan Klasemen Liga 1