Persebaya Masih Menunggu Striker asal Argentina

Persebaya Masih Menunggu Striker asal Argentina
Angel Alfredo Vera. Foto: M Syafaruddin/Jawa Pos.Com/JPNN

Sebab, Leandro Ribeiro sempat terlihat di tribun VVIP stadion Gelora Bung Tomo kala Persebaya bersua Madura United, Minggu (28/1).

Apalagi, Persebaya selalu melakukan latihan tertutup. "Belum. Nggak ada pemain baru," kata Basalamah.

Meski ngebet mendatangkan striker Argentina, Alfredo tetap bersikap realisitis. Jika memang akhirnya klub asal tak mengizinkan si pemain hengkang, Alfredo akan berupaya mencari penggantinya. Namun, dia mengaku tak mudah mencari pengganti dalam waktu yang singkat.

Meski begitu, Alfredo sudah mengantongi beberapa nama pemain alternatif yang dianggap pantas mengisi posisi striker di timnya.

Sayang, pengganti Iwan Setiawan ini enggan membeberkan siapa saja nama incaran tersebut. "Yang jelas, kami ingin mencari pemain yang berkualitas. Tapi itu tidak gampang," tegasnya.

Basalamah menambahkan, pihaknya memang menyerahkan sepenuhnya piluhan pemain kepada tim pelatih. Termasuk striker Argentina yang menjadi permintaan langsung dari Alfredo.

"Mereka lebih paham dari sisi taktikal. Kami manajemen berusaha untuk memenuhi kebutuhan tim pelatih," katanya. (gus)

 


Manajer Persebaya Chairul Basalamah mengatakan, transfer striker asal Argentina masih dalam proses.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News