Persebaya Sudah Kenal Kekuatan Lawan
Sabtu, 25 Desember 2010 – 19:41 WIB

Tim Persebaya dalam salah sebuah latihan. Foto: Dok. JPPhoto
SURABAYA - Skuad Persebaya memang belum punya pengalaman menghadapi Barito Putra di Kompetisi Divisi Utama musim ini. Tapi bukan berarti lawatan Green Force buta kekuatan tuan rumah ketika melawan di Stadion 17 Mei Banjarmasin (3/1) mendatang. Meski demikian, Suwandi menyatakan bahwa dirinya hanya mengehatui sebagian kecil peta kekuatan Barito. Soal perkembangan pasti tim yang bermarkas di Banjarmasin itu, Suwandi mengaku tidak mengetahui.
Setidaknya, Suwandi HS pelatih Persebaya telah mengetahui gambaran kekuatan tim berjuluk Laskar Antasari itu. Maklum, latar belakang kedua tim sebenarnya tak jauh berbeda. Yakni, ditopang oleh manajemen yang dibina Vigit Waluyo. Disinggung soal itu, Suwandi memang hanya tersenyum.
Baca Juga:
Namun, dia mengamini bahwa dirinya mengathui sebagian kekuatan Barito. Bahkan mantan pelatih Mojokerto Putra itu sempat menyebut beberapa nama pemain Barito yang memiliki kualitas mumpuni. "Seperti kipernya, Sandi (M. Sandi Firmansyah), itu kiper cukup bagus, selain beberapa pemain tambahan di Barito yang cukup bagus," tutur Suwandi.
Baca Juga:
SURABAYA - Skuad Persebaya memang belum punya pengalaman menghadapi Barito Putra di Kompetisi Divisi Utama musim ini. Tapi bukan berarti lawatan
BERITA TERKAIT
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan