Persebaya vs Persela: Harus Menang Mumpung Tamu Sedang Terluka
jpnn.com, SURABAYA - Persebaya Surabaya memiliki kesempatan besar menumbangkan Persela Lamongan pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Senin (1/7).
Sebab, Persela datang ke Surabaya dengan kondisi terluka setelah ditinggal pelatihnya, Aji Santoso, yang mengundurkan diri.
Selain itu, Persela juga tidak memiliki bekal bagus karena belum sekali pun memetik kemenangan di Liga 1 2019.
BACA JUGA: Persebaya vs Persela: Tamu Bangkit atau Semakin Sakit?
Di sisi lain, beberapa pemain Persebaya yang sempat mengalami cedera sudah dalam kondisi prima.
Gelandang Misbakus Solikin dan bek Hansamu Yama bahkan dipastikan sudah siap tampil.
Keduanya bahkan sudah mengikuti sesi latihan secara penuh di lapangan Polda Jatim, Sabtu (29/6).
Padahal, sebelumnya kedua pemain itu masih absen dalam laga kontra Madura United pada leg kedua perempat final Piala Indonesia pada 27 Juni.
Persebaya Surabaya memiliki kesempatan besar menumbangkan Persela Lamongan pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Senin (1/7).
- Djanur Puji Perjuangan Pemain Persikabo Meski Takluk dari Arema FC
- Kalahkan Bali United, Tira Persikabo Berpeluang Sulitkan PSM Makassar
- Dua Pemain Persikabo Dipanggil ke Timnas Indonesia, Djanur: Keputusan yang Tepat
- Djadjang Nurdjaman Optimistis Persikabo Bisa Curi Poin di Kandang PSIS
- Persikabo 1973 Akhiri Catatan Buruk, Djadjang Nurdjaman Akui Hal ini
- Djadjang Nurdjaman Bersyukur Persikabo 1973 tak Kalah dari Persija