Persebaya vs Persib Berakhir Imbang, Kans Juara Maung Bandung Menipis

Persebaya kembali mengancam menit ke-74 via Taisei Marukawa. Lagi-lagi sepakan kaki kirinya di dalam kotak penalti masih lemah, mudah bagi Made mengamankannya.
Gelandang Ricky Kambuaya akhirnya memecah kebuntuan Persebaya dan mencetak gol pada menit ke-78. Aksi individual pemain Timnas Indonesia itu mampu mengecoh tiga pemain Persib, sebelum kemudian diakhiri dengan sepakan mendatar yang tak bisa diantisipasi oleh Made Wirawan.
Persib yang kebobolan dan skor jadi imbang 1-1 terancam tak bisa lagi bersaing di jalur juara. Mereka kemudian berusaha mencetak gol lagi pada menit ke-80 melalui sundulan Frets dari umpan Klok, tetapi bola masih menyamping.
Meski Persebaya terus menekan di sisa sepuluh menit pertandingan, pemain Persib bisa bertahan dengan baik. Sampai laga usai, skor tak berubah dan Persebaya harus puas berbagi satu poin dengan Persib seiring hasil imbang 1-1 ini.
Dengan hanya menambah satu poin, Persib punya 67 poin, Jumlah tersebut selisih dua poin dari milik Bali United yagn mengumpulkan 69 poin. Margin poin tersebut bisa makin melebar apabila Bali United dalam laga pekan ke-32 ini bisa menang. (dkk/jpnn)
Persebaya Surabaya hanya bisa meraup satu poin setelah ditahan imbang Persib Bandung 1-1, Sabtu (19/3) malam
Redaktur : Budi
Reporter : Muhammad Amjad
- Tekad Irfan Jaya Mengakhiri Tren Negatif Bali United di Kandang Persib
- Persib Ditahan Imbang Borneo FC, Bojan Hodak Soroti Hal Ini
- Persib Andalkan Pemain Muda Demi Hadapi Borneo FC di Stadion Segiri
- PSS Sleman Mengantongi Kelemahan PSBS Biak, Napi Bongkar Wajib Waspada
- Gelandang Persib Dedi Kusnandar Sampaikan Kabar Baik Soal Penyembuhan Cedera
- Libur Liga 1, Pelatih Persib Beri Tugas Khusus untuk Pemain