Persebaya Vs Persija: Almeida Berambisi Mencetak Gol, Ini Sebabnya
jpnn.com - SURABAYA - Si Macan Kemayoran Persija Jakarta pantas percaya diri saat bertandang ke markas Persebaya Surabaya pada pekan ke-11 Liga 1, Jumat (22/11) sore.
Persija selalu mencetak gol ke gawang Persebaya dalam lima pertemuan terakhir di tiga musim.
Pada Liga 1 2023/2024 bermain 1-1 dan 1-0, musim 2022/2023 bermain 1-0 dan 1-1, serta di Liga 1 2021/2022 berakhir dengan skor 3-3.
Catatan tersebut membuat bomber Persija Gustavo Almeida berambisi meneruskan tren positif itu.
"Persiapan kami untuk melawan Persebaya sudah selesai. Tim pelatih sudah mempunyai waktu untuk memperbaiki hal-hal yang kurang. Jadi, kami sudah menyiapkan semuanya yang terbaik. Kami akan bermain untuk meraih kemenangan,” tutur Gustavo seperti dikutip dari laman klub.
Dia pun antusias jika stadion dipenuhi oleh suporter tuan rumah.
Persija Jakarta pantas percaya diri saat bertandang ke markas Persebaya Surabaya di pekan ke-11 Liga 1, sore ini.
- Toha, Pemain Lokal Paling Super Hingga Pekan ke-19 Liga 1
- Arema vs Persib Bandung: Bojan Hodak Sorot 5 Amunisi Singo Edan
- Arema FC Vs Persib: Hodak Puji Musuh, 4 Bagus, 1 Luar Biasa
- Arema vs Persib: Kans Gervane Kastaneer Menggantikan Peran David da Silva
- Persija Vs Persita Cetak Rekor Penonton Liga 1 Musim Ini
- Malut United Mohon Perubahan Jadwal Liga 1 Demi Salat Magrib