Persebaya Vs Persija Jakarta: Ada VAR di Babak Pertama, Penalti, Gol!
Jumat, 22 November 2024 – 16:25 WIB

Ilustrasi BRI Liga 1. Foto: ligaindonesiabaru
jpnn.com - SURABAYA - Gustavo Almeida membawa Persija Jakarta unggul dari Persebaya Surabaya pada babak pertama laga kedua tim di pekan ke-11 Liga 1.
Almeida mencetak gol pada menit ke-43 melalui sepakan penalti.
Hadiah penalti didapat Persija setelah wasit dan VAR memutuskan kontak yang terjadi di dalam kotak penalti Persebaya pada menit ke-37, yang melibatkan Almeida dengan kiper Persebaya Andhika Ramadhani. Penalti!
Almeida dengan sempurna menunaikan tugasnya. Gol ke-5 Almeida musim ini.
Sebelum Almeida mencetak gol, kedua tim bermain sama baiknya.
Persebaya tampak lebih berambisi mencari gol, mengepung pertahanan tamu.
Babak pertama laga Persebaya vs Persija Jakarta diwarnai satu gol yang berasal dari titik penalti.
BERITA TERKAIT
- Petaka di Menit 90+4, Persebaya Tak Jadi Menang dari PSIS
- Pukul Persita 2-1, Malut United Tak Terkalahkan di 9 Laga
- Pelatih Persib Bubarkan Tim Seusai Menghajar Semen Padang, Kapan Kembali Berkumpul?
- Pelatih Timnas Indonesia Ogah Pemain Persib, Ini Kata Hodak
- Bali United Payah, Persis Solo Berpesta Gol, Cek Klasemen Liga 1
- Semen Padang Dicukur Persib Bandung, Eduardo Almeida Pasang Badan, Simak Kalimatnya