Persebaya vs PSIS: Ingat, Wajib Main Ngosek!
jpnn.com, SURABAYA - Persebaya Surabaya bertekad bermain ngosek saat menjamu PSIS Semarang pada pekan terakhir Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (8/12).
Tim berjuluk Green Force itu berambisi meraih kemenangan demi menjaga posisinya di papan atas klasemen.
Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman mengatakan, kemenangan menjadi harga yang tidak bisa ditawar dalam laga nanti.
“Buat saya, ini adalah pertandingan penting karena saya tak mau Persebaya terlempar dari enam besar. Kalau kami bermain jelek dan hasilnya buruk, kami akan disalip oleh tim lain,” kata pria yang karib disapa Djanur itu, Kamis (6/12).
Persebaya bakal tampil dengan kekuatan penuh pada pertandingan itu.
Striker utama Persebaya David da Silva dalam kondisi siap tempur.
Demikian juga dengan pemain andalan lainnya seperti Ruben Sanadi dan Fandi Eko Utomo.
Dengan materi pemain yang lengkap, Djanur optimistis Persebaya akan mendapatkan poin penuh di kandang sendiri.
Persebaya Surabaya bertekad bermain ngosek saat menjamu PSIS Semarang pada pekan terakhir Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (8/12).
- Persebaya Vs PSIS 1-1, Bajol Ijo Tak Pernah Menang dalam 10 Laga
- Live Streaming Persebaya Vs PSIS: Fortes Menebar Ancaman
- Big Match Liga 1 Sore Ini Persebaya Vs PSIS: Apa Kata Munster?
- Update Jadwal Persebaya vs PSIS dan Persis vs Madura United
- Persebaya Vs PSIS Ditunda, Cek Jadwal & Klasemen Pekan ke-20 Liga 1
- Marselino Ferdinan Bawa Persebaya Menang 1-0 atas PSIS, Klasemen Berubah