Persebaya Waspadai Gerak Cepat Pemain Sayap PSIS
Pertandingan sore nanti bukanlah yang pertama bagi kedua tim. Persebaya dan PSIS sudah bertemu pada dua kali laga pramusim tahun ini. Keduanya saling mengalahkan pada dua laga tersebut.
Yakni, Persebaya kalah di Stadion Jatidiri, Semarang, dengan skor tipis 0-1 (12/3). Lantas, giliran PSIS takluk di Stadion Gelora Bung Tomo pada Homecoming Game dengan skor yang sama, 0-1.
Subangkit menekankan bahwa laga tersebut tidak bisa jadi patokan. Persebaya maupun PSIS sudah banyak melakukan perubahan, baik pemain maupun strategi.
’’Persebaya di tangan Alfredo juga sudah jauh berbeda. Lebih kompak dengan agresivitas tinggi. Jadi, saya rasa besok (hari ini) adalah laga seru. Duel dua tim penuh sejarah,’’ bebernya. (rid/c17/tom)
Perkiraan Pemain
PSIS Semarang (4-3-3): 33-Aji Bayu (g); 27-Safrudin Tahar, 35-Haudi Abdillah (c), 4-M. Rio Saputro, 26-Taufik Hidayat; 24-Ahmad Agung, 37-Ruud Gullit, 94-Melcior; 76-Lastori, 20-Sholihul Islam, 9-Erik Dwi
Pelatih: Subangkit
Persebaya (4-3-3): 33-Miswar Saputra (g); 22-Abu Rizal, 44-Andri Muliadi, 21-Fandry Imbiri, 25-M. Irvan; 12-Rendi Irwan (c), 96-M. Hidayat, 31-Kurniawan Karman; 41-Irfan Jaya, 9-Ricky Kayame, 15-Rangga Muslim
Laga Persebaya vs PSIS bakal berjalan sangat seru karena keduanya adalah klub legendaris dan punya basis pendukung yang kuat.
- Persebaya Vs PSIS 1-1, Bajol Ijo Tak Pernah Menang dalam 10 Laga
- Live Streaming Persebaya Vs PSIS: Fortes Menebar Ancaman
- Big Match Liga 1 Sore Ini Persebaya Vs PSIS: Apa Kata Munster?
- Update Jadwal Persebaya vs PSIS dan Persis vs Madura United
- Persebaya Vs PSIS Ditunda, Cek Jadwal & Klasemen Pekan ke-20 Liga 1
- Marselino Ferdinan Bawa Persebaya Menang 1-0 atas PSIS, Klasemen Berubah