Persebaya Pastikan Rekrut Pemain Asing untuk Musim Depan

jpnn.com, SURABAYA - Persebaya Surabaya sudah memastikan merekrut pemain asing untuk musim depan. Bukan nama baru. Dia adalah Otavio Dutra.
Bek tengah asal Brasil itu mencapai kesepakatan untuk memperpanjang kontrak dengan manajemen Green Force.
Kemarin, Dutra bertemu dengan manajer Persebaya Candra Wahyudi. Dalam pertemuan itu, keduanya membahas soal kontrak baru yang ditawarkan manajemen. Tak butuh waktu lama bagi bek 35 tahun itu untuk setuju. ''Pertemuannya cepat, hanya 30 menit,” kata mantan pemain Bhayangkara FC itu,.
Meski sudah deal, tapi masih belum ada hitam di atas putih. ''Rencananya Kamis (20/12) saya baru tanda tangan kontrak baru,” imbuh Dutra.
Persebaya sudah dipastikan kehilangan bek tengah utama Fandry Imbiri untuk musim depan. Jadi, kehadiran Dutra memang sangat diperlukan. Musim lalu, dia tampil cukup solid bersama Persebaya. Dalam 22 pertandingan, dia melakukan 62 intersep, 134 sapuan, dan mencetak 2 gol.
Meski sudah pasti bertahan, Dutra belum pasti akan hadir dalam latihan rutin Persebaya di Lapangan Jenggolo, Sidoarjo, sore ini. Padahal, itu menjadi latihan perdana setelah libur selama satu pekan. Latihan ini adalah sebagai persiapan Persebaya untuk menghadapi PSKT Sumbawa Barat di babak 64 besar Piala Indonesia (23/12).
Nah, Dutra dipastikan absen dalam laga itu. Bukan hanya dia, tapi semua pemain Kristiani yang ada di Persebaya memang diberi jatah libur. Karena itu, dalam latihan nanti sore, skuad kemungkinan tak akan full team.
Selain itu, latihan juga akan dipimpin asisten pelatih Bejo Sugiantoro. Itu karena Djadjang Nurdjaman tengah mengikuti kursus lisensi AFC Pro di Jogjakarta.
Persebaya Surabaya sudah memastikan merekrut pemain asing untuk musim depan. Bukan nama baru. Dia adalah Otavio Dutra.
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- 21 Tembakan Mewarnai Pertarungan Persija Vs Persebaya di GBK
- Liga 1: Menjelang Hadapi Persija, Persebaya Fokus Mematangkan Aspek Fisik dan Taktik
- Begini Siasat Pelatih Persebaya Menyambut Libur Lebaran