Persegres Kedodoran di Tengah

Persegres Kedodoran di Tengah
Persegres Kedodoran di Tengah
GRESIK - Persegres Gresik tidak punya bekal bagus kala menjamu Persipura Jayapura, besok (11/7). Menghadapi laga pamungkas Indonesia Super League (ISL) itu, permainan Persegres bakal mengalami kedodoran di lapangan tengah. Ini setelah dua gelandangnya tidak akan bisa diturunkan dalam laga tersebut.

Agus Indra Kurniawan dan I Wayan Gangga Mudana sudah pasti tidak bisa diturunkan lantaran hukuman akumulasi kartu kuning. Bukan hanya dua pemain, secara keseluruhan Persegres akan kehilangan empat pemain sekaligus. Dua pemain belakang Anang Ma"ruf dan Artur Fred Assa juga terkena akumulasi.

Meski demikian, absennya pilar lini tengahlah yang kemungkinan paling berpengaruh dengan performa Persegres. Sebab, kedua gelandang itu hampir selalu menjadi pilihan pelatih Djoko Susilo dalam beberapa laga terakhir. "Itulah masalah terbesar yang harus kami hadapi sekarang," ujar Djoko.

Absennya dua pemain bertahan memang tidak begitu memusingkan Djoko. Sebab, di posisi itu sudah ada dua pemain yang bisa diplot sebagai pengganti. Djoko bisa menempatkan pemain muda Wismoyo Widhistio atau bek senior M Kusen di posisi lowong tersebut.

GRESIK - Persegres Gresik tidak punya bekal bagus kala menjamu Persipura Jayapura, besok (11/7). Menghadapi laga pamungkas Indonesia Super League

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News