Persela Permalukan Bali United Empat Gol Tanpa Balas
jpnn.com - SIDOARJO - Persela Lamongan berhasil meraih kemenangan saat menjamu Bali United di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Kamis (13/10) malam. Tampil di hadapan ribuan LAmania yang harus mendukung timnya di kota lain, Persela tampil impresif.
Sejak menit awal babak pertama, tanda-tanda Laskar Joko Tingkir sudah terlihat. Gaya permainan agresif Aji Santoso, terlihat begitu mendominasi jalannya pertandingan.
Meski terus menekan, Persela baru berhasil mencetak gol pertamanya pada menit ke-25, melalui Ivan Carlos.
Gol itu membuat penggawa Laskar Joko Tingkir makin termotivasi untuk menambah gol. Gustavo Conceicao sukses menggandakan keunggulan saat laga masuk menit ke-28. Skor 2-0 menutup babak pertama.
Memasuki babak kedua, Pelatih Persela Aji Santoso mulai melakukan eksperimen. Sebaliknya, Bali United semakin hati-hati, dan berusaha melancarkan serangan untuk membalas ketertinggalan.
Tapi, gol tak tercipta, justru Persela yang berhasil mencetak gol pada menit ke-90 melalui Saddil Ramadhan. Persela pun berhasil menang besar dan meraih tiga poin. (dkk/jpnn)
SIDOARJO - Persela Lamongan berhasil meraih kemenangan saat menjamu Bali United di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Kamis (13/10) malam. Tampil di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib Berencana Kembali ke Stadion GBLA, Bojan Hodak Masih Pikir-pikir
- Timnas Indonsia vs Jepang: Mampukah Garuda Mematahkan Samurai Biru?
- MotoGP Barcelona: Martin Bakal Dibantu Espargaro, Pecco Didukung Para Murid Rossi
- Indonesia vs Jepang: Bukan Jumat Malam Menegangkan, Ada Suguhan Menarik untuk Suporter Garuda
- Diam-Diam Jay Idzes Sudah Memantau Timnas Jepang
- MotoGP 2024 Barcelona, Jorge Martin Sangat Bersemangat Bertarung dengan Bagnaia