Persema Tanpa JTA Lawan Arema
Selasa, 16 November 2010 – 16:33 WIB

Persema Tanpa JTA Lawan Arema
MALANG - Skuad Persema kehilangan pemain andalannya saat dijamu tuan rumah Arema Indonesia, di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, 4 Januari 2011 mendatang. Ya, dia adalah penyerang muda Jaya Teguh Angga (JTA), lantaran terakumulasi kartu kuning. Absennya pemain asal Poncokusumo ini tentunya menjadi sebuah kerugian besar bagi Persema. Di saat bersiap memulai kembali latihan rutinya, terhitung Jumat (19/11) pagi nanti, Persema juga kehilangan Irfan Bachdim. Striker keturunan Indonesia-Belanda ini dipastikan absen mengikuti latihan Persema, karena menjalani TC timnas Indonesia proyeksi Piala AFF, Desember nanti. Sementara selain itu, Ngon juga masih terbang ke Abuja, Belgia, untuk mengurus visa kerjanya, sebagai persyaratan masuk ke Indonesia.
Betapa tidak, Persema jadi tidak bisa memaksimalkan keberadaan amunisi striker haus golnya, pada laga bertajuk Derby d"Ngalam itu. Pasca absennya JTA, tim milik Pemkot Malang ini tercatat tinggal mempunyai tiga penyerang yang berlabel sudah mencetak gol. Mereka adalah Ngon Mamoun (Kamerun), Irfan Bachdim dan Reza Mustofa. Satu lagi stok mereka adalah Syamsul Huda, tapi penampilannya masih labil.
Baca Juga:
"Benar, kita tidak bisa full team. Jaya absen di satu pertandingan ke depan (lawan Arema, Red), karena akumulasi kartu kuning. Kita tentu harus menyiapkan formula terbaik ke sana," terang pelatih Persema, Timo Schuenemann, kepada Malang Post (grup JPNN) dalam sebuah kesempatan.
Baca Juga:
MALANG - Skuad Persema kehilangan pemain andalannya saat dijamu tuan rumah Arema Indonesia, di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, 4 Januari 2011 mendatang.
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah