Perseru BLFC vs Batiro Putera: Ambisi Yunan Helmi Rebut Poin di Lampung
jpnn.com, YOGYAKARTA - Barito Putera akan menjalani laga tandang melawan tuan rumah Perseru Badak Lampung FC pada pekan ke-7 Liga 1 2019 di Stadion Sumpah Pemuda Lampung, besok (5/7).
Pada lawatan kali ini, skuat The Yellow River tetap mempercayakan 20 pemain yang diboyong ke Semarang pekan lalu. Tidak ada pemain pengganti yang diterbangkan dari Banjarmasin sebagai amunisi tambahan.
Menurut Pelatih Kepala Barito Putera Yunan Helmi, sejauh ini tidak ada kendala berarti terkait kondisi pemain yang disertakan sebelumnya. Oleh karena itu, dirinya tetap mempercayakan pada komposisi yang ada.
BACA JUGA: Kejar-kejaran dengan Tersangka Narkoba, BNN Tembak Avanza, Satu Orang Tewas
"Pemain tetap yang kita bawa ke Semarang kemarin. Sejauh ini tidak ada kendala cedera maupun akumulasi kartu, jadi tidak ada penambahan pemain untuk sementara," kata Yunan.
Disinggung mengenai target pertandingan selanjutnya, Yunan berharap anak asuhnya bisa memaksimalkan laga tandang dengan mencuri poin di kandang Perseru Badak Lampung.
"Harapan kita tentu ingin meraih poin. Tidak ada orang yang datang ke arena pertarungan dengan harapan ingin kalah. Kita ingin mencuri poin di Lampung," tegas Yunan.
BACA JUGA: Lima Hari Lagi Bebas, Irwan Malah Nekat Kabur dari Lapas
Barito Putera akan menjalani laga tandang melawan tuan rumah Perseru Badak Lampung FC pada pekan ke-7 Liga 1 2019 di Stadion Sumpah Pemuda Lampung, besok (5/7).
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- 99 Virtual Race dan Ayobantu Berkolaborasi, Lomba Lari dan Donasi Makin Fleksibel
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok, Lokasi Start di Pintu Tenggara GBK
- Nomor 1 Dunia Keok, Jojo Tembus Final China Masters 2024 & BWF World Tour Finals
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Jadwal Semifinal China Masters 2024: Sabar/Reza Ukir Rekor