Persiapan Kualifikasi Piala Dunia, Timnas Indonesia Segera Hadapi Oman
jpnn.com, JAKARTA - PSSI mengumumkan tim nasional Indonesia akan menghadapi Oman dalam laga uji coba di Uni Emirat Arab (UEA).
Laga tersebut sebagai bagian dari persiapan menuju kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Dikutip dari laman resmi PSSI di Jakarta, pertandingan tersebut menjadi uji coba kedua skuad Garuda di UEA.
Sebelumnya, Indonesia dipastikan melawan Afghanistan pada 25 Mei 2021.
"Setelah Afghanistan yang sudah konfirmasi melakukan uji coba dengan timnas Indonesia pada 25 Mei mendatang, federasi Oman juga sepakat untuk melakukan uji coba," ujar Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.
"Ini tentu menjadi kabar positif sebagai bagian dari persiapan timnas Indonesia untuk menghadapi pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Uni Emirat Arab."
Meski demikian, laga kontra Oman masih menunggu konfirmasi lebih lanjut terkait stadion penyelenggaraannya.
Timnas Indonesia akan menghadapi tiga laga terakhir Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia pada Juni 2021 di UEA.
Timnas Indonesia segera berhadapan dengan Oman, sebagai persiapan jelang kualifikasi Piala Dunia 2022.
- Saleh: Tidak Perlu Berpolemik terkait Pemberhentian STY
- PSSI Pecat Shin Tae-yong, Ari Lasso Beri Sindiran Pedas, Begini Katanya
- Rapor Patrick Kluivert di Tim Terakhir, Seumur Jagung
- Pelatih Timnas Indonesia: Habis Ginseng Terbit Kincir Angin
- Ruud Gullit Sudah Bertanya kepada Van Gaal soal Rumor Jadi Dirtek Timnas Indonesia
- Marc Klok Ungkap Peran Penting Shin Tae Yong dalam Kariernya