Persiapan Sudah Matang, Jokowi akan Tiba di Ukraina Malam Ini
jpnn.com, POLANDIA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah mendarat di Bandar Udara Internasional Rzeszow-Jasionka, Polandia, Selasa (28/6) sekitar pukul 11.50 waktu setempat.
Dari Polandia, Jokowi akan bertolak menuju Ukraina.
Dari Kota Rzeszow, Jokowi dan Ibu Negara Iriana beserta delegasi terbatas akan menempuh jarak sekitar 80 kilometer untuk memasuki perbatasan Ukraina.
Berdasarkan keterangan Biro Pers Sekretariat Presiden, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan Jokowi akan ke Ukraina melalui Polandia.
Retno mengaku masih terus menjalin komunikasi intensif dengan berbagai pihak dalam rangka kunjungan presiden ke Ukraina dan Rusia.
"Presiden akan meneruskan perjalanan ke Ukraina melalui Polandia. Saya juga melakukan komunikasi intensif dengan berbagai pihak dalam rangka kunjungan Bapak Presiden ke Ukraina dan ke Rusia. Tentunya komunikasi ini terus kami lakukan dengan Ukraina dan Rusia sendiri," ucap Retno.
Pengaturan agenda kunjungan Presiden Jokowi dan Iriana beserta rombongan terbatas ke Ukraina tentunya sudah dipersiapkan sangat matang.
Namun, tentu saja pengaturan tersebut bersifat fleksibel menyesuaikan setiap dinamika kondisi di lapangan.
Pengaturan agenda kunjungan Presiden Jokowi dan Iriana beserta delegasi terbatas ke Ukraina sudah dipersiapkan sangat matang.
- Pemberedelan Lukisan Yos Suprapto, Bonnie PDIP Singgung Prabowo, Tidak Mungkin
- Versi Legislator PDIP, PPN 12 Persen Masih Bisa Diubah Pemerintahan Prabowo
- Jawab Tudingan, Dolfie PDIP Bilang Aturan PPN 12% Diinisiasi Pemerintahan era Jokowi
- Perdana di Era Prabowo, Pameran Lukisan Tunggal Seniman Kawakan Ini Diberedel
- Deddy Tidak Membantah Upaya Jokowi Mau Mengobok-Obok PDIP Mengganti Hasto
- Jokowi Wariskan Masalah Birokrasi, Prabowo Harus Bertindak Lebih Berani