Persib Angkat Piala Celebes Cup
Senin, 05 November 2012 – 05:43 WIB

Wakil Gubernur Jawa Barat Dede Yusuf menyerahkan Piala Celebes II kepada Persib Bandung yang berhasil mengalahkan Sriwijaya FC, dalam laga Celebes Cup II 2012, di stadion Siliwangi bandung, Minggu (4/11/2012). Foto: ABIANTORO/BANDUNG EKSPRES
BANDUNG-Penantian panjang 11 tahun, Persib Bandung akhirnya bisa menaiki podium tertinggi mengangkat trofi juara di Turnamen Celebes Cup II/2012 yang digelar di Stadion Siliwangi, Bandung, Minggu (4/11) malam. Soal itu Pelatih Kepala Persib Bandung, Djajang Nurjaman mengaku senang dengan kerja keras anak asuhnya meski para punggawanya mengalami penurunan stamina. "Pertandingan cukup menegangkan. Kedua bermain cukup ngotot, meskipun kondisi masih lelah, sehingga pertandingan berjalan cukup alot," ujarnya ditemui usai pertandingan, kemarin.
Persib meraih gelar juara setelah berhasil menumbangkan Sriwijaya FC 1-0 (0-0). Bermain imbang tanpa gol dibabak pertama, Persib akhirnya memecah kebuntuan melalui gol tunggal Muhammad Ridwan di babak kedua. Gol tunggal itu tidak bisa dibalas Sriwijaya FC hingga pertandingan usai.
Dengan demikian, Persib tampil sebagai kampiun. Sedangkan Sriwijaya FC harus puas dirunner-up. Peringkat ketiga Makassar United setelah menumbangkan Barito Putra 2-1.
Baca Juga:
BANDUNG-Penantian panjang 11 tahun, Persib Bandung akhirnya bisa menaiki podium tertinggi mengangkat trofi juara di Turnamen Celebes Cup II/2012
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah