Persib Bandung Bungkam Selangor 4-2
Andik Vermansah Bukukan Satu Gol
jpnn.com - BANDUNG - Persib Bandung sukses menekuk tim asal Malaysia, Selangor FA dengan skor 4-2 dalam uji coba di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Jumat (22/5) petang.
Gol dari Persib dicetak oleh Atep ada menit ke-29 dan 88, M Ridwan pada menit 53, serta Makan Konate menit 77. Sementara itu, gol Selangor dicetak oleh Andik Vermansah menit ke-31 dan Leandro Dosa Santos menit ke-56.
Sejak peluit kick off, Kedua tim bermain saling menyerang. Masing-masing tim mampu menciptakan beberapa peluang di 25 menit awal, tapi sayang tak berbuah gol.
Peluang terbaik sempat didapat Persib menit ke16, melalui tendangan bebas Ahmad Jufriyanto. Tapi, bola masih membentur mistar gawang.
Gol bagi Persib akhirnya datang pada menit ke-29. Penetrasi Atep dari sisi kiri lapangan, diakhiri sepakan keras yang tak mampu diantisipasi Hamsani. 1-0 untuk Persib.
Dua menit berselang, Selangor berhasil menyamakan kedudukan 1-1. Sepakan Andik Vermansah dari luar kotak Penalti. Sepakannya berbelok arah sehingga tak bisa diantisipasi Made Wiarawan. Skor 1-1, bertahan sampai turun minum.
Pada babak kedua, masing-masing tim mulai melakukan pergantian. Tempo pun berjalan semakin cepat. Gol bagi Persib akhirnya datang pada menit ke-53.
Berawal dari aksi akrobatik Ilija Spasojevic yang melepaskan tendangan salto, bola ternyata berbelok arah dan mampu disambar oleh M Ridwan. 2-1
BANDUNG - Persib Bandung sukses menekuk tim asal Malaysia, Selangor FA dengan skor 4-2 dalam uji coba di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Bandung,
- Persaingan Grup C Memanas, Kapan Timnas Indonesia Main Lagi?
- Klasemen Sementara Grup C, Pelatih Arab Bilang Indonesia Memang Layak
- Indonesia vs Arab Saudi 2-0: Marselino Ferdinan Mengaku Punya Firasat
- Indonesia vs Arab Saudi: Aksi Marselino Ferdinan Menghidupkan Nyawa Garuda
- Indonesia vs Arab Saudi: Shin Tae Yong tak Hanya Memuji Marselino Ferdinan
- Peringkat Indonesia Klasemen Sementara Grup C setelah Bahrain vs Australia Imbang