Persib Bandung Jalani Latihan Virtual, Abdul Aziz Bilang Begini
jpnn.com, JAKARTA - Latihan virtual bukan hal yang baru lagi bagi skuad Persib Bandung.
Sebab, tim berjuluk Maung Bandung itu sudah terbiasa latihan virtual saat awal merebaknya COVID-19.
"Enggak ada kesulitan. Dulu awal-awal ada pandemi (COVID-19) juga, kami berlatih 'online' sehingga sudah nggak kaget, latihan seperti ini lagi," kata Aziz, melalui laman resmi klub, Sabtu.
Di tengah penundaan kompetisi Liga 1 saat ini, skuad Pangeran Biru untuk sementara menggelar latihan secara daring demi bisa menjaga kebugaran para pemain selama tidak menjalani laga.
Pelatih Persib Luis Milla juga telah memberikan program latihan jarak jauh untuk anak asuhnya sampai tim Maung Bandung kembali berlatih bersama pada 31 Oktober mendatang.
Latihan virtual selama jeda kompetisi tersebut diawasi oleh tim pelatih, termasuk Luis Milla, kemudian pemain melaporkan hasil latihan tersebut.
"Kami melaporkan hasil latihan kepada pelatih melalui aplikasi, jadi nggak bisa berbohong," kata Aziz.
Program latihan secara daring tersebut sudah berlangsung sekitar satu pekan ini.
Latihan virtual bukan hal yang baru lagi bagi skuad Persib Bandung. Sebab, skuad Persib sudah terbiasa latihan virtual saat awal merebaknya COVID-19.
- Kabar Duka, Dokter Tim Persib Bandung Rafi Ghani Meninggal Dunia
- Alasan Bojan Hodak Tidak Beri Izin Kevin Mendoza Bela Filipina di Piala AFF 2024
- Kalahkan Persita, Persib Seharusnya Bisa Cetak 3 Gol Lebih
- Persib Menang 3-1 atas Persita, Maung Bandung Pecahkan Rekor
- Persita Optimistis Hadapi Persib, Pelatih: Kami Tidak Mau Kalah
- Pemulihan Cedera, Dedi Kusnandar Menepi 3 Bulan