Persib Bandung Kalah Lagi, PSM Makassar Sukses Jaga Rekor Kandang
jpnn.com, BANDUNG - PSM Makassar berhasil meraih poin penuh usai mengalahkan tim tamu Persib Bandung dengan skor 3-1 dalam laga lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Minggu malam.
PSM lebih dulu unggul lewat gol Wiljan Pluim pada menit 41. Semenit sebelum turun minum, Zulham Zamrun menggandakan keunggulan tuan rumah menjadi 2-0. Pluim membawa PSM semakin menjauh dua menit setelah restart.
BACA JUGA: Pegawai Hotel Tewas Kesetrum Listrik, Duh, Tangannya Sampai Terbakar
Tetapi Persib mampu memperkecil ketinggalan dua menit berselang lewat sundulan Ezechiel Ndouassel, memanfaatkan umpan tendangan bebas Supardi Nasir.
Kemenangan ini mendongkrak posisi PSM Makassar ke peringkat 7 klasemen sementara dengan 19 poin.
Tim asuhan Darije Kalezic juga menjaga rekor kandang dengan menyapu bersih enam laga yang sudah dilakoni di Mattoanging.
Sejauh ini, hanya Bali United (7 laga) dan PSM yang selalu meraih kemenangan saat bertanding di kandang sendiri.
Sementara bagi Persib, ini merupakan kekalahan keenam sepanjang musim ini.
PSM Makassar berhasil meraih poin penuh usai mengalahkan tim tamu Persib Bandung dengan skor 3-1 dalam laga lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Minggu malam.
- Bali United Resmi Rekrut Eks Penyerang Sayap PSM Makassar
- Gavin Kwan Susul Hariono Merapat ke Bali United
- Persib Bandung Pertahankan Ezechiel N'Douasel
- Eks Gelandang Pengangkut Air Persib Resmi Bergabung dengan Bali United
- Tawaran Klub Lain Berdatangan, Nadeo Argawinata Beri Jawaban Begini
- Berikut Daftar 11 Pemain Terbaik Liga 1 2019 versi PT LIB