Persib Butuh Kekuatan Maksimal untuk Kalahkan Arema
jpnn.com - BANDUNG - Persib Bandung sadar betul timnya sangat membutuhkan ketajaman setelah dipatok target kampiun Indonesia Super League (ISL) 2014 ini. Tak terkecuali, saat menjamu lawan berikutnya dalam laga terdekat kontra Arema Cronus.
Namun, kondisi tim saat ini justru berbanding terbalik. Usai melewati dua laga uji coba kontra PBR U21 dan PS Setia, skuat “Maung Bandung” dianggap masih lemah dalam finishing touch.
Diakui penggawa Persib, M. Taufiq akan sangat diperlukan kekuatan paling maksimal dalam tim untuk menghadapi klub sekelas Arema Cronus yang tengah menunjukan penampilan impresif di awal kompetisi musim ini.
Jadi, berbekal dua gelaran uji coba tersebut, menurutnya tim mesti bisa melakukan koreksi. "Banyak juga yang harus dikembangkan dari uji coba kemarin dan hasil latihan. Semoga saya dan juga teman- teman bisa konsisten," harap pemain 26 tahun itu.
Taufiq sendiri mengakui perkara masih kurangnya penyelesaian akhir dalam timnya saat ini. “Dalam uji coba kemarin kita masih kurang di penyelesaian akhir," katanya.
Memang, tim-tim penghuni wilayah Barat ISL 2014 cukup kesulitan menjebol gawang Singo Edan. Buktinya, dari lima laga, Arema baru kebobolan satu gol saja.
Sementara soal produktifitas gol, Arema juga masih lebih unggul dari Persib dengan membukukan 14 gol dalam lima laga tersebut, sedangkan Persib 10 gol dari enam laga.
Persaingan Persib dengan Arema juga terbilang ketat saat ini. Arema di posisi puncak klasemen sementara mengoleksi 15 angka, sementara Persib di posisi runner-up mengantongi poin 13.
BANDUNG - Persib Bandung sadar betul timnya sangat membutuhkan ketajaman setelah dipatok target kampiun Indonesia Super League (ISL) 2014 ini. Tak
- Persib Bandung Kehilangan 2 Legiun Asing Melawan PSBS Biak, Bojan Hodak Siapkan Siasat
- Live Streaming Barito Putera Vs Persija dan Klasemen Liga 1
- Thailand Gagal Juara Piala AFF 2024, Masatada Ishii Bernasib Sama dengan Shin Tae Yong?
- Veddriq Leonardo Masuk Nominasi Atlet Terbaik Dunia, Ayo Beri Dukungan
- Bursa Transfer Liga 1: Sang Fenomenal Pulang ke Borneo FC
- Real Madrid vs Barcelona di Final Piala Super, Ancelotti: El Clasico Sangat Sulit Diprediksi