Persib Menghancurkan PSS Sleman, Gelar Juara Kian Dekat

Persib Menghancurkan PSS Sleman, Gelar Juara Kian Dekat
Ciro Alves, Tyronne del Pino dan Marc Klok merayakan gol ke gawang PSS Sleman pada pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (26/4/2025). Foto: persib.co.id

Satu menit berselang, Tyronne del Pino sukses memperbesar keunggulan Persib menjadi 2-0 setelah memanfaatkan umpan di dalam kotak penalti.

Pada menit ke-57, Persib kembali mencetak gol ketiga. Sundulan Tyronne, meneruskan umpan Ciro Alves, membuat kedudukan menjadi 3-0.

Persib sempat menambah gol lewat sundulan Ciro Alves pada menit ke-74, tetapi dianulir wasit karena offside.

Hingga pertandingan berakhir, Persib mempertahankan keunggulan 3-0 dan mengamankan tiga poin penting.

Atas kemenangan ini, Persib kokoh di puncak klasemen.

Pangeran Biru membutuhkan empat poin lagi jika ingin mengunci gelar juara lebih cepat. Itu pun bila Persebaya Surabaya menang saat tandang ke markas Arema FC pada Senin (28/4).

Persib Bandung mengalahkan tamunya, PSS Sleman dengan skor meyakinkan 3-0. Cek klasemen Liga 1 di sini.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News