Persib Patenkan Vujovic jadi Striker?

jpnn.com - BANDUNG - Persib Bandung terus menguji strategi alternatifnya untuk menghadapi kompetisi ke depan. Salah satunya adalah dengan memaksimalkan sosok Vladimir Vujovic, bek asing andalan Maung Bandung.
Strategi itu sengaja disiapkan, andai nanti Persib mengalami kebuntuan dalam membongkar pertahanan lawan. Yakni, dengan menempatkan Vujovic sebagai striker.
"Itu bisa menjadi pola preventif kalau dia naik ke kotak penalti lawan," kata Juru Taktik Persib, Djajang Nurdjaman, Senin (16/3).
Strategi itu sudah dicoba saat Persib menang 8-0 dalam laga uji coba Minggu (15/3). Vujovic dipasang menggantikan Apollon Lemondzhava di depan saat laga memasuki menit- 74. Hasilnya, dia berhasil mencetak gol sepuluh menit kemudian.
Untuk menggantikan posisinya, para pemain gelandang Persib digeser satu posisi ke belakang, untuk menambal lubang yang ditinggalkan Vujovic saat naik. Dengan posturnya yang jangkung dan tendangannya yang kencang, Persib memiliki opsi memainkan bola-bola direct ke depan. (dkk/jpnn)
BANDUNG - Persib Bandung terus menguji strategi alternatifnya untuk menghadapi kompetisi ke depan. Salah satunya adalah dengan memaksimalkan sosok
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib Menang dari Bali United, tetapi Bojan Hodak Kurang Puas
- Persib Vs Bali United 2-1: Mengejutkan, Teco Mengundurkan Diri
- Bermental Juara, Persib Bangkit di Hadapan Bali United
- Fantastis! Persib Menang Comeback dari Bali United
- Persib Vs Bali United 0-1 di Babak Pertama, Beckham Lolos dari Kartu Merah
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI