Persib Permalukan PSIS, Bojan Hodak Angkat Topi untuk Lini Belakang

jpnn.com - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengomentari penampilan anak asuhnya saat mempermalukan tuan rumah PSIS Semarang pada pekan ke-22 Liga 1 2024/25.
Pangeran Biru sukses mencuri tiga poin dari lawatannya ke markas PSIS.
Duel PSIS vs Persib di Stadion Jatidiri, Semarang, Minggu (9/2/2025), berakhir dengan skor tipis 0-1.
Gol semata wayang Maung Bandung diciptakan oleh Nick Kuipers pada menit ke-35.
Selepas pertandingan, Bojan Hodak mengakui laga melawan PSIS tidaklah mudah.
Laskar Mahesa Jenar, ucap Hodak, merupakan tim yang solid sehingga memaksa Persib bekerja ekstra keras untuk mengamankan tiga poin.
Hodak pun memberi kredit lebih kepada lini belakang Persib yang berhasil mementahkan sejumlah peluang PSIS.
"Satu hal adalah pertahanan kami tampil cukup baik, permainan bertahan kami berjalan sangat bagus," ucap Hodak.
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengomentari penampilan anak asuhnya saat mempermalukan tuan rumah PSIS Semarang pada pekan ke-22 Liga 1 2024/25.
- Persib Butuh 11 Poin Jadi Juara Liga 1, Tyronne: Semua Final
- Akhirnya Rizky Eka Pratama Menikahi Karina, Ada Tamu Istimewa
- Begini Siasat Persib Bandung untuk Terus di Puncak Klasemen Liga 1
- Persis vs Malut United: Ada Sejarah dan Harapan di Balik Hattrick Yakob Sayuri
- Persib Bandung Buka Suara Soal Gosip Allianz jadi Sponsor Stadion GBLA
- Tepuk Tangan Buat Malut United! 10 Laga Tak Terkalahkan, Jokowi pun Kagum