Persib Rekrut Lagi Djibril Coulibaly
jpnn.com - BANDUNG -- Tim pelatih dan manajemen Persib Bandung membuat kejutan sehari jelang bergulirnya Indonesia Super League (ISL). Persib berencana untuk memanggil kembali striker Djibril Coulibaly yang sempat dicoret karena cedera.
Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, mengatakan, keputusan untuk memanggil Djibril sudah dipikirkan secara matang. Keputusan itu juga sudah didiskusikan dengan manajemen PT Persib Bandung Bermatabat atau PT PBB.
"Setelah dipikirkan secara matang dan sudah berembuk dengan manajer dan pihak PT PBB, kelihatannya kita memutuskan untuk kembali mengambil Djibril," ujar Djadjang seperti dilansir situs resmi Persib Bandung, Jumat (31/1).
Djanur -sapaan akrabnya- mendapat informasi bahwa kondisi Djibril pasca cedera sudah memperlihatkan kemajuan. Tapi, kata dia, Djibril baru bisa dipasang pada pertandingan ketiga saat menghadapi Persijap Jepara.
"Kondisinya sendiri sudah semakin baik. Mudah-mudahan di pertandingan ketiga bisa diturunkan," ujar Djanur. (abu/jpnn)
BANDUNG -- Tim pelatih dan manajemen Persib Bandung membuat kejutan sehari jelang bergulirnya Indonesia Super League (ISL). Persib berencana untuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PB Perpani dan Djarum Foundation Berkolaborasi Jaring Atlet Panahan Terbaik Indonesia
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kevin Diks Terancam Absen, Siapa Penggantinya?
- Nasib Shin Tae Yong Ditentukan Seusai Duel Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
- Jorge Martin: Mimpi Saya jadi Kenyataan, Saya Juara Dunia
- Erick Thohir Masuk Ruang Ganti Timnas Indonesia, Tegang
- Italia vs Prancis: Les Bleus Menang 3-1, Adrien Rabiot Cetak 2 Gol