Persib Tak Lagi Mengandalkan Duet DDS - Ciro Alves

jpnn.com - BANDUNG - Persib Bandung sempat mengalami masa-masa sulit di awal musim lantaran juru gedor mereka, David da Silva, dilanda cedera panjang yang membuat Si Maung Bandung mencari penyerang lain.
Selain David, sejumlah pemain Persib juga bolak-balik ruang perawatan.
Namun, di tengah badai cedera, Persib justru lebih produktif.
Pada musim lalu, Persib mencetak total 48 gol dari 38 pertandingan, kini Maung sudah mencatat 51 gol dari 29 pekan pertandingan.
Raihan tersebut dicapai ketika ujung tombak utama mereka David sering absen berlaga karena cedera.
Penyerang baru yang didatangkan Dimas Drajad juga cedera serius di tengah musim ini, plus Gervane Kastaneer yang tak konsisten sebab cedera lutut yang ia dapatkan.
Pelatih Persib Bojan Hodak juga tak lagi hanya mengandalkan David da Silva dan Ciro Alves untuk hal mencetak gol. Kini sumber gol Persib lebih tersebar dari beberapa lini.
"Tahun ini saya rasa ada 12 pemain kami yang mencetak gol. Ini sangat penting karena Anda tidak bisa bergantung pada satu pemain," kata Hodak, Sabtu (26/4).
Musim ini, Persib Bandung tak cuma mengandalkan David da Silva dan Ciro Alves dalam hal mencetak gol.
- Persib vs PSS: Pertandingan Hidup dan Mati Super Elja di Liga 1
- Persib Vs PSS Sleman: Posisi Tim Tamu Sudah di Tepi Jurang
- 3 Tuan Rumah Keok di Pekan ke-30 Liga 1, Persib Waspada
- PSBS Biak Siapkan 'Senjata Khusus' untuk Melawan Barito Putera
- Robby Darwis Sebut Persib Diuntungkan untuk Menjuarai Liga 1, Ini Penyebabnya
- Luar Biasa! Malut United Menang di Kandang Dewa United