Persib v Arema, Laga Aroma Final

Persib v Arema, Laga Aroma Final
Persib v Arema, Laga Aroma Final

jpnn.com - PALEMBANG – Siapa yang menjadi pemenang jika dua klub bertabur bintang bertarung? Itu akan dibuktikan oleh Persib Bandung dan Arema Cronus, yang sama-sama berambisi meraih juara Indonesia Super League (ISL) musim ini, di partai semifinal yang digelar di Stadion Jakabaring, Palembang, malam ini (4/11).

Bentrok kedua tim juga diprediksi berlangsung sengit. Itu karena, kekuatan kedua tim dinilai sepadan. Pelatih kedua tim sudah meracik strategi jitu agar tim besutannya bisa memenangkan duel itu. Maklum, itu adalah duel hidup mati dan tim pemenang berhak melenggang ke partai puncak.

Dilihat head to head kedua tim pada kompetisi musim ini, Maung Bandung-julukan Persib-lebih diunggulkan. Dari dua kali bersua, Arema tak mampu menundukkan tim besutan Jajang Nurjaman. Singo Edan-julukan Arema-takluk 2-3 di Stadion Si Jalak Harupat. Sedangkan di kandang sendiri, Arema ditahan imbang 2-2.

Bagi Persib, ini peluang emas untuk mengakhiri dahaga gelar 19 tahun yang kini terhampar di depan mata. Duel melawan Arema akan menentukan nasib Maung Bandung menuju laga puncak perebutan gelar juara. Jika ingin tetap di trek juara, tim besutan Jajang Nurjaman harus memenangkan laga ini.

Manajer Persib Umuh Muchtar menegaskan, lamanya periode puasa gelar menjadi motivasi besar bagi para pemain Persib. Dia menegaskan, skuadnya tidak terbebani tekanan besar namun justru semakin termotivasi untuk meraih kemenangan semifinal kontra Arema.

"Persib memang sudah lama tidak meraih gelar juara‎. Tapi ‎tidak ada tekanan, justru para pemain sangat termotivasi untuk menang dan meraih gelar juara tahun ini," ujar Umuh.

Akan tetapi, kubu Maung Bandung masih dihantui masalah non teknis yang kerap menguntungkan Persib. Salah satunya, soal kepemimpinan wasit.  Arema lolos ke semifinal karena hasil kontroversi. Menghadapi Semen Padang di laga terakhir babak delapan besar, wasit yang memimpin pertandingan dinilai berpihak kepada Singo Edan sehingga hasil akhir draw 2-2.

Meskipun enggan membahas faktor non teknis itu, yang pasti Pelatih Persib Bandung, Jajang Nurjaman tetap meminta wasit bersikap netral. "Saya berharap pertandingan nanti dipimpin oleh wasit yang netral. Saya hanya bisa mengomentari itu," ujarnya.

PALEMBANG – Siapa yang menjadi pemenang jika dua klub bertabur bintang bertarung? Itu akan dibuktikan oleh Persib Bandung dan Arema Cronus,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News