Persib vs Lion City Sailors: Maung Bandung tak Mau Babak Belur Lagi

Bek Persib Nick Kuipers tak menafikan laga melawan Lion City Sailors tidaklah mudah, terlebih lawan berstatus pemuncak klasemen.
Namun, pemain impor asal Belanda itu ingin menunjukkan bahwa Persib pantas bersaing di level Asia, dan satu-satunya jalan ialah merebut tiga angka.
"Laga berikutnya melawan tim dari Singapura, dan saya rasa ini akan menjadi laga yang berat berikutnya," kata Kuipers di Bandung, Selasa (22/10/2024).
"Namun, kami harus bisa mendorong diri ke level yang maksimal untuk mendapatkan hasil yang bagus dan menunjukkan kami bisa bermain di Asia," lanjutnya.
Persib sendiri menyambut laga ini dengan kepercayaan diri tinggi seusai menaklukkan pemuncak klasemen Liga 1 2024/25, Persebaya Surabaya.
Maung Bandung menang 2-0 atas Bajul Ijo -julukan Persebaya- di SJH, Jumat (18/10/2024).(mcr27/mcr15/jpnn)
Persib Bandung tak mau lagi babak belur saat tampil di AFC Champions League 2 atau ACL 2.
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib, Nur Fidhiah Sabrina
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Bali United Kalah dari Persib, Pemain Kecewa dan Singgung Kelengahan
- Skenario Persib Bandung Kunci Gelar Liga 1 Lebih Cepat
- Klasemen Sementara Liga 1: Persib Makin Mentereng, Bali United Tertahan