Persib Vs Persija 2-0, Panas! Dua Pemain Mandi Lebih Cepat

jpnn.com - BANDUNG – Laga klasik Persib vs Persija pada pekan ke-6 Liga 1, di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (23/9) berakhir
Duel yang dipimpin wasit asal Malaysia Muhammad Nazmi itu berlangsung keras dan panas.
Nazmi mengeluarkan dua kartu merah, masing-masing satu untuk Persib dan Persija.
Persija lebih dahulu bermain dengan sepuluh pemain.
Pada menit ke-28, pilar Persija Firza Andika harus mandi lebih cepat -meminjam istilah komentator pertandingan untuk melabeli pemain yang kena kartu merah, lantaran menghalangi laju Beckham Putra.
Tak lama setelah 11 vs 10 itu, Persib mencetak gol melalui donasi dari Dimas Drajad, tepatnya pada menit ke-38.
Persija yang saat masih bermain dengan sebelas orang tampak percaya diri, mulai panik setelah kekurangan satu pemain dan tertinggal 0-1.
Angka 1-0 di papan skor Si Jalak Harupat bertahan hingga turun minum.
Hasil Liga 1 Senin sore Persib vs Persija 2-0 ada 2 kartu merah, Persis vs Persik 0-1 ada 1 kartu merah.
- Tekad Irfan Jaya Mengakhiri Tren Negatif Bali United di Kandang Persib
- 3 Bintang Bali United yang Bisa Bikin Pendukung Persib Gemas
- Dewa United Mendekat dan Bali United Krisis, Persib Waspada
- Pilar Utama Absen, Serdadu Tridatu Yakin Bisa Curi Poin di Kandang Persib
- Pukul PSS Sleman, Dewa United Pangkas Jarak dengan Persib
- Persib vs Bali United: Maung Bandung Pantang Tersandung