Persiba Balikpapan Kembali Lahirkan Pemain Bintang
jpnn.com, BALIKPAPAN - Tradisi Persiba Balikpapan dalam melahirkan pemain bintang kembali berlanjut. Sebab, satu pemainnya kembali dipanggil untuk memperkuat Timnas U-22 dalam uji coba melawan Myanmar di Bogor, 21 Maret nanti.
Jika tahun lalu berhasil mengantar Abdul Rachman menembus skuat Garuda menuju Piala AFF 2016, kali ini tim berjuluk Beruang Madu jadi jembatan bagi penjaga gawang muda Kurniawan Kartika Ajie menggapai impiannya mengenakan seragam Garuda.
Pemain kelahiran Balikpapan, 20 Juni 1996 itu lolos dari seleksi tahap ketiga. Sesuai surat nomor 416/ABG/31/III-2017, dia kembali dipanggil untuk memperkuat Timnas U-22 dalam uji coba dengan Myanmar, 21 Maret mendatang.
“Alhamdulillah Bang, perjuangan selama ini membuahkan hasil. Insya Allah, hari ini berangkat ke Jakarta lagi,” ucap Ajie, seperti diberitakan Kaltim Post (Jawa Pos Group) hari ini.
Dalam uji coba perdananya, jebolan Persiba U-21 tersebut memasang target cukup tinggi. Tidak tanggung-tanggung, dia bertekad jadi pilihan utama tim pelatih.
“Saya akan berjuang maksimal ketika latihan di sana. Saya optimistis bisa menembus starting line-up. Target saya itu,” tegas Ajie.
Kendati demikian, Ajie pasrah dengan keputusan pelatih. Artinya, jika tidak terpilih jadi penjaga gawang utama, dia tetap akan berjuang.
“Saya berharap bisa terpilih. Tapi, semuanya tergantung pelatih. Intinya, kalau dipercaya, saya akan memberikan yang terbaik,” sambungnya.
Tradisi Persiba Balikpapan dalam melahirkan pemain bintang kembali berlanjut. Sebab, satu pemainnya kembali dipanggil untuk memperkuat Timnas U-22
- Marc Klok Dukung Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Alasannya
- Penyebab Patrick Kluivert Membawa Alex Pastoor dan Denny Landzaat ke Timnas Indonesia
- Pesan Pertama Patrick Kluivert Setelah Ditunjuk Sebagai Pelatih Timnas Indonesia
- Reaksi Mees Hilgers Seusai Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Patrick Kluivert jadi Pelatih Timnas Indonesia, Bung Kus Berkomentar Begini
- Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Sebut Shin Tae Yong