Persidafon - Persiwa Susul Didegdradasi
Persipura Diupayakan Rekonsiliasi
Sabtu, 17 Desember 2011 – 19:26 WIB
JAKARTA - Komite Disiplin (Komdis) PSSI kembali mengetok palunya terkait klub-klub yang membelot ke kompetisi Indonesia Super League (ISL). Dalam sidangnya kemarin Komdis memutuskan sanksi untuk dua klub yang dalam sidang sebelumnya belum dibahas. Yaitu Persidafon dan Persiwa Wamena. Tapi Komdis PSSI sepertinya hanya berani tegas kepada dua Papua Persidafon dan Persiwa. Sebab Komdis ternyata masih sangat berhati-hati dalam berurusan dengan Persipura Jayapura yang juga nyata-nyata sudah ikut berkompetisi di ISL yang oleh PSSI dianggap ilegal. Khusus untuk Persipura PSSI dikabarkan akan melakukan rekonsiliasi yang entah bentuknya seperti apa. Hubungan PSSI dengan tim berjuluk Mutiara Hitam itu memang kian runyam setelah Persipura gagal bermain di Liga Champions Asia (LCA).
"Dalam sidang tadi diputuskan bahwa Persidafon dan Persiwa dikenai sanksi seperti tujuh klub sebelumnya," kata Catur Agus Sapton, wakil ketua Komdis PSSI saat dihubungi Jawa Pos. Tujuh klub yang dimaksud catur adalah Mitra Kukar, Persisam Samarinda, Persela Lamongan, Persiba Balikpapan, PSPS Pekanbaru, Deltras Sidoarjo dan Pelita Jaya.
Baca Juga:
Oleh Komdis klub-klub tersebut dianggap mengundurkan diri dari IPL (Indonesian Premier League). Sanksinya adalah degradasi ke Divisi Utama (musim 2012/2013)." Mereka juga didenda Rp 500 juta. Selain itu Komdis juga melarang ketujuh klub tersebut kegiatan transfer dan melakukan aktivitas Transfer Matching Sistem (TMS) selama kompetisi musim 2011/2012.
Baca Juga:
JAKARTA - Komite Disiplin (Komdis) PSSI kembali mengetok palunya terkait klub-klub yang membelot ke kompetisi Indonesia Super League (ISL).
BERITA TERKAIT
- Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024
- Sempat Unggul 17-10 di Gim 3, Jojo Keok di Semifinal Kumamoto Masters 2024
- Kevin Diks Puji Suporter Timnas Indonesia: Mereka Sangat Luar Biasa
- MotoGP Barcelona: Ada Masalah, Martin Gugup, Pecco Takut
- Timnas Indonesia Kalah dari Jepang, Shin Tae Yong: Ini Bukan Waktunya untuk Menyerah
- Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia Setelah Dihajar Jepang