Persija Bermain Tak Maksimal Lantaran Kondisi Lapangan Buruk

Persija Bermain Tak Maksimal Lantaran Kondisi Lapangan Buruk
Suporter Persija, The Jakmania. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Asisten Pelatih Persija Jakarta Mustaqim mengaku belum bisa melakukan penilaian pemain dalam laga amal di Lampung, Minggu (13/1). Menurutnya,  faktor kondisi lapangan membuat performa pemain tak muncul seluruhnya.

Di laga perdana, Tim Macan Kemayoran bermain imbang dengan tim Lampung All Stars, skor 0-0. Kemudian, pada laga kedua menghadapi Pra PON Lampung, Persija menang dan skor berakhir 1-0. 

"Saya tidak bisa melihat utuh tim ini, pertama lapangan tidak mendukung. Yang kedua pemain takut cedera. Karena kondisi lapangan tidak bagus, pemain berhati-hati dalam bermain," kata Mustaqim.

Namun demikian, Mustaqim menjelaskan bahwa dia bisa melihat permainan pemain-pemain yang memang ingin dinilai. Dia yakin, penilaian bakal lebih maksimal saat pertandingan digelar di venue yang lapangannya lebih baik.

"Gambaran ada, tapi tetap harus menyaksikan lebih maksimal lagi," ujar pria yang karib disapa Abah Taqim itu. (dkk/jpnn)


Asisten Pelatih Persija Jakarta Mustaqim mengaku belum bisa melakukan penilaian pemain dalam laga amal di Lampung, Minggu (13/1).


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News