Persija Dipermalukan Persikad 1-2
Setelah beberapa pergantian itu, permainan mulai terlihat simbang. Persikad yang notabenenya adalah klub asli Depok itu mampu beberapa kali menekan, dan dominasi Persija mulai menurun.
Macan Kemayoran yang berhasrat menambah gol ternyata harus menelan pil pahit. Itu setelah pemain bernomor 18 Persikad, berhasil mencetak gol pada menit ke-66. Skor 1-1, membuat laga semakin menarik.
Persija dengan banyak memasukkan pemain muda, mencoba untuk kembali unggul. Mereka bermain cukup terbuka dan terlihat ngotot. Tapi, suplai bola dari tengah ke depan yang buruk membuat Macan Kemayoran sulit menciptakan peluang bagus.
Sampai penghujung laga, pertandingan berjalan monoton. Tapi, saat injury time, Persija kehilangan konsentrasi. Kesempatan ini sukses dimaksimalkan pemain Persikad bernomor 24 mencetak gol.
Persikad Purwakarta, yang tampil di Divisi Utama, mampu membuat tim ISL, Persija dipermalukan dengan skor tipis 1-2. (dkk/jpnn)
DEPOK - Persija Jakarta harus menelan rasa malu saat beruji coba melawan Persikad Purwakarta, di Stadion Mako Brimob, Depok, Jawa Barat, Kamis (19/3)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Marc Marquez Tak Yakin Bisa Naik Podium di MotoGP Barcelona
- Masih Adakah Harapan Timnas Indonesia Lulus Piala Dunia 2026?
- Prediksi UFC 309: Jon Jones Vs Stipe Miocic, Siapa yang Pantas Juara Kelas Heavyweight?
- Jelang Pertarungan UFC 309, Charles Oliveira Vs Michael Chandler, Siapa Pemenangnya?
- Indonesia vs Jepang: Garuda Dicukur Samurai Biru, Shin Tae Yong Singgung Pemain Ini
- Pelatih Jepang Bilang Indonesia Berpeluang Besar ke Piala Dunia jika Terus Naturalisasi