Persija Hanya Mampu Kalahkan PON DKI 3-1
jpnn.com - DEPOK - Persija Jakarta hanya mampu menekuk tim PON DKI dengan skor 3-1 dalam laga uji coba di lapangan National Youth Training Centre PSSI, Sawangan, Depok, Selasa (8/12) pagi. Dua gol Persija dicetak pemain U-21 Aldi Al Achya. Sedangkan satu gol lain dicetak Emmanuel Kenmogne.
Persija kebobolan di menit-menit akhir dalam pertandingan yang tak melibatkan Raphael Maitimo, Ismed Sofyan, dan M. Ilham. Ketiga pemain itu absen dan hanya latihan secara terpisah.
Menurut pelatih Persija Bambang Nurdiansyah, partai uji coba berdurasi 3x30 menit dimanfaatkan untuk melihat beberapa hal. Di antaranya ialah skema hingga kekompakan di lapangan.
"Laga ini untuk mengevaluasi jelang delapan besar. Skema, taktik, dan kekompakan terlihat masih kurang," terang Bambang usai laga ujicoba.
Selain itu, partai ujicoba juga bertujuan untuk menjaga sentuhan. Banur, sapaan karib Bambang berharap pemain bugar sebelum menjalani babak delapan besar mulai Sabtu (12/12) mendatang. (jos/jpnn)
DEPOK - Persija Jakarta hanya mampu menekuk tim PON DKI dengan skor 3-1 dalam laga uji coba di lapangan National Youth Training Centre PSSI, Sawangan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Innalillahi, Dokter Tim Persib Raffi Ghani Meninggal Dunia
- Kabar Duka, Dokter Tim Persib Bandung Rafi Ghani Meninggal Dunia
- Apa Ancaman Hukuman PSM Makassar Setelah Memainkan 12 Pemain?
- Bukayo Saka Cedera Hamstring, Arteta: Dia akan Absen Beberapa Pekan
- Marc Marquez Ungkap Alasan Melepas Red Bull
- Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes Menyimpan 2 Mimpi Besar