Persija Incar Lima Besar Liga 1 2017
jpnn.com - jpnn.com -Pelatih anyar Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco mengincar persaingan di papan atas untuk kompetisi Liga 1 musim 2017. Dia optimistis, Macan Kemayoran mampu mencapai target tersebut.
"Kami akan kerja keras untuk bisa finis di lima besar," kata pelatih yang akrab disapa Teco tersebut, usai latihan perdana Persija di lapangan POR Sawangan, Bojongsari, Depok, Jabar, Sabtu (21/1).
Untuk mencapai target itu, Teco sedang menyusun kekuatan dengan mencari pemain tambahan dan menyatukan pemain. Untuk itu, dia telah menyiapkan program bertahap untuk mendapatkan kondisi tim yang terbaik menghadapi kompetisi.
"Saat ini kami fokus dulu untuk memperbaiki fisik pemain. Setelah mencapai seperti yang saya inginkan, kami akan menggelar uji coba," ungkap dia.
Setelah melihat pemain-pemainnya, dia merasakan ada semangat yang besar dari Ismed Sofyan dkk. Dengan datang dalam latihan, dan melihat kondisi dalam sesi aerobik dan latihan fisik, Teco bisa memperkirakan apa saja yang perlu ditingkatkan olehnya.
"Pemain bagus, semua datang, semua mau kerja. Saya lihat, tim memiliki motivasi tinggi untuk kerja keras dan memberikan hasil terbaik," paparnya. (dkk/jpnn)
Pelatih anyar Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco mengincar persaingan di papan atas untuk kompetisi Liga 1 musim 2017. Dia optimistis, Macan Kemayoran
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Persita Optimistis Hadapi Persib, Pelatih: Kami Tidak Mau Kalah
- Liga 1: Kekuatan Persita di Mata Pelatih Persib Bojan Hodak
- Persebaya Vs Borneo FC: Nadeo Kartu Merah, Rivera Ukir Brace
- Madura United Menaklukkan Bali United di Bangkalan
- Persebaya Vs Borneo FC: Tuan Rumah Keropos di Belakang
- Madura United Vs Bali United Sore Ini Tanpa 2 Kepala