Persija Jakarta Pimpin Klasemen Liga 1 Setelah Memukul RANS

jpnn.com - BEKASI - Persija Jakarta mencatat empat kemenangan beruntun laga kandang, setelah menepuk RANS Nusantara 3-1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (3/2) sore.
Sebelum menjamu RANS Nusantara tadi, Persija Jakarta berjaya di kandang saat meladeni Bali United FC (3-2), PSM Makassar (4-2), dan Persikabo 1973 (1-0).
Dua penalti mewarnai laga Persija Jakarta vs RANS Nusantara. Keduanya didapat Persija.
Gol pertama dalam laga tadi lahir dari penalti Yusuf Helal pada menit ke-27.
Macan Kemayoran -julukan Persija Jakarta, menjauh setelah Ilham Rio Fahmi menjebol gawang RANS pada menit ke-37.
RANS Nusantara memperkecil kedudukan menjadi 1-2 setelah Mitsuru Maruoka mencetak gol pada menit 45+1.
Ondrej Kudela membuat skor menjadi 3-1 untuk Persija setelah berhasil menunaikan tugas sebagai algojo penalti pada menit ke-72.
Persija Jakarta mempertahankan keunggulan 3-1 hingga laga tuntas.
Persija Jakarta membukukan kemenangan keempat beruntun di laga kandangnya. RANS Nusantara menjadi korban.
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Bali United Kalah dari Persib, Pemain Kecewa dan Singgung Kelengahan
- Skenario Persib Bandung Kunci Gelar Liga 1 Lebih Cepat