Persija Jaring Lima Pemain Muda di Manado
Kamis, 26 Januari 2017 – 23:23 WIB
Persija bakal menanggung semua biaya tiket, mes, dan makan kelima pemain asal Manado yang lolos ke Jakarta. “Nantinya di sana akan seleksi bersama pemain dari Aceh, Makassar dan Jakarta,” beber Jan.
Sebelumnya, PSSI mewajibkan setiap klub kasta tertinggi kompetisi Indonesia untuk merekrut minimal lima pemain muda di bawah usia 23 tahun.
Pelatih Persija Stefano Cugurra Teco beserta stafnya berburu pemain muda di tiga kota. Kota-kota tersebut antara lain Banda Aceh, Makassar, dan Manado.
Sebelumnya, pencarian bakat di Banda Aceh digelar selama dua hari mulai Jumat (20/1) hingga Sabtu (21/1). Pemantauan dilanjutkan di Makassar pada Sabtu (21/1) dan Minggu (22/1). (fdi)
Persija Jakarta akhirnya menyelesaikan proses seleksi pemain muda di Manado. Sebelumnya, tim berjuluk Macan Kemayoran ini juga telah gelar seleksi
Redaktur & Reporter : Budi
BERITA TERKAIT
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Persebaya Vs Persija Jakarta: Ada VAR di Babak Pertama, Penalti, Gol!
- Live Streaming Persebaya Vs Persija, Simak Kata Bruno Moreira
- Persebaya Vs Persija: Almeida Berambisi Mencetak Gol, Ini Sebabnya
- Ditantang Ketum Jakmania, Ridwan Kamil Pamer Pakai Jersi Persija
- Liga 1: Persebaya Butuh Pemain ke-12 Menghadapi Persija