Persija Masih Setia Menunggu Kehadiran Bepe

jpnn.com - JAKARTA - Bambang Pamungkas boleh mengumumkan profesi barunya sebagai motivator. Namun, sampai saat ini, kehadirannya di lapangan latihan tim Persija Jakarta masih sangat ditunggu oleh sang pelatih, Paulo Camargo.
Usai memimpin sesi latihan pada Jumat (22/4) petang tadi, Camargo menegaskan bahwa dirinya masih berharap Bepe, panggilan karib Bambang Pamungkas bisa bergabung.
"Saya berharap Bambang Pamungkas tidak ragu bergabung dengan Persija. Kehadiran Bambang sangat bagus bagi Persija dan juga pendukung kami," katanya, kepada para wartawan.
Sosok kharismatik, berpengalaman, dan senior seperti Bepe sangat dibutuhkan oleh Persija saat ini. Terlebih, lini depan Macan Kemayoran masih kekurangan amunisi karena striker asing yang diseleksi tak lebih istimewa dari striker lokal yang ada.
"Bambang Pamungkas bisa menjadi motivasi pemain lain. Apalagi kami punya banyak pemain muda," terang pelatih asal Brasil tersebut. (dkk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025