Persija vs Persib, Firman Utina: Itu Laga Biasa

jpnn.com - JAKARTA - Dua tim papan atas Indonesia Super League (ISL), Wilayah Barat, Persija Jakarta dan Persib Bandung akan saling berhadapan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Minggu (10/8) sore.
Duel dua tim tersebut sering disebut laga klasik. Itu karena kedua tim selalu menyajikan suasana panas, baik di dalam lapangan maupun luar lapangan.
Kapten Persib Bandung, Firman Utina, menyatakan bahwa pertandingan itu bukanlah sesuatu yang istimewa. Meski demikian, Firman mengaku dirinya dan Persib tetap melakukan persiapan yang serius.
"Pertandingan klasik antara Persija kontra Persib, biasa saja. Saya rasa, semua pertandingan harus serius bukan hanya dengan Persija," ucap Firman seperti dilansir situs resmi Persib Bandung, Kamis (7/8).
Pemilik nomor punggung 15 itu mengungkapkan kondisi fisiknya semakin baik pasca libur kompetisi Ramadan dan Idul Fitri. Dengan waktu beberapa hari ke depan, Firman menyatakan kondisi fisinknya akan semakin membaik. (abu/jpnn)
JAKARTA - Dua tim papan atas Indonesia Super League (ISL), Wilayah Barat, Persija Jakarta dan Persib Bandung akan saling berhadapan di Stadion Utama
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib vs Persik: Bojan dan Tyronne del Pino Sama-sama pakai Kata Sulit
- Hasil Liga Champions: Arsenal Masuk Buku Sejarah, Madrid dan Atletico Sengit
- Klasemen Liga 1: Arema FC Kena Dobel KO, Malut United Sukses Naik Peringkat
- Malut United Tuntaskan Dendam, Kalahkan Arema FC
- Setelah Bungkam Bali United, Pelita Jaya Hadapi Jadwal Padat
- Para Pemain Persib Lapar Menjelang Bertemu Persik Kediri