Persija vs PSMS Medan: Teco Bantah Akan Turunkan Pelapis

jpnn.com, MEDAN - Laga Persija vs PSMS Medan, sebagai laga lanjutan Liga 1 2018 akan digeber di Stadion Teladan, Medan, Jumat (6/4) sore, siaran langsung Indosiar pukul 15.30 WIB.
Pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra Teco memastikan bakal menurunkan kekuatan maksimal saat menghadapi PSMS Medan.
Tim Macan Kemayoran menampik anggapan bahwa mereka hanya akan memainkan tim pelapis melawan Ayam Kinantan, julukan PSMS Medan.
"Sekali lagi soal menurunkan pemain pelapis itu tidak benar. Kami akan turunkan pemain yang terbaik dan paling siap untuk main besok," ungkap Teco dalam jumpa pers sebelum laga, Kamis (5/4) sore.
Anggapan itu ramai dibicarakan karena Persija juga akan menjalani laga AFC Cup 2018 grup H menjamu Johor Darul Ta'zim di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pada 10 April 2018.
Tim Ibu Kota memang masih memiliki kesempatan lolos ke fase berikutnya apabila mampu memenangi pertandingan kontra Johor dengan skor besar. Karena itu, muncul dugaan Persija akan menyimpan tenaga pemainnya.
"Kami punya waktu tiga hari setelah lawan Medan. Saya pikir tiga hari waktu cukup istirahat pemain ketika melawan Johor nanti. Jadi tidak ada alasan saya turunkan pemain pelapis," paparnya. (dkk/jpnn)
Persija vs PSMS Medan akan berlangsung Jumat (6/4), siaran langsung Indosiar pukul 15.30 Wib, Teco membantah akan menurunkan pemain pelapis.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Pramono Tegaskan Bakal Beri Diskon Pajak Tontonan 60 Persen untuk Persija
- 21 Tembakan Mewarnai Pertarungan Persija Vs Persebaya di GBK
- Persija vs Persebaya di GBK Bakal Dijaga 2.898 Personel Gabungan
- Liga 1: Menjelang Hadapi Persija, Persebaya Fokus Mematangkan Aspek Fisik dan Taktik
- Madura United Vs Persija Malam Ini, Sama-Sama Pincang