Persipura Kesal sama Timnas dan PSSI
jpnn.com - JAYAPURA - Cedera yang menimpa Irfan Bachdim berdampak ke Persipura. Ya, untuk menambal kekosongan yang ditinggal Irfan, Timnas dikabarkan bakal memanggil Fery Pahabol.
Rumor itu kini membuat Persipura kalang kabut. Wajar saja, dua pemain pilarnya, Boaz Solossa dan Dominggus Fakdawer sudah bergabung dengan Timnas untuk Piala AFF 2016.
Manajemen Persipura pun bersikap. Mereka keberatan jika Fery Pahabol juga bergabung ke Timnas. Hanya saja, untuk mengkaji hal tersebut, Persipura masih menunggu surat resmi dari PSSI.
"Sampai saat ini kami belum menerima surat resmi pemanggilan Fery Pahabol dari PSSI kepada manajemen Persipura,” ungkap Manajer Persipura Rudy Maswi kepada Cenderawasih Pos, Rabu (16/11).
Dia mengaku, mereka belum bisa memastikan apakah akan mengizinkan Fery ke Timnas atau tidak. Tetapi akan menjadi pertimbangan manajemen terlebih dahulu, karena tim juga sangat membutuhkan tenaganya saat ini.
Manajemen tim berjuluk Mutiara Hitam ini menilai jika memang Fery dipanggil, itu sangat merugikan Persipura. Waktunya sangat tidak pas, apalagi menjelang akhir musim kompetisi ISC, di mana Persipura masih berpeluang meraih mahkota.
“Kami kekurangan pemain saat ini, karena beberapa pemain depan juga sedang cedera seperti Lukas Mandowen. Boaz Solossa juga sudah ke Timnas. Kalau Fery Pahabol gabung lagi, kami sudah tidak punya pemain," ucap Rudy.
Dia juga menyayangkan sikap pelatih Alfred Riedl yang tidak mau mengizinkan Dominggus Fakdawer ketika tim Persipura membutuhkan tenaganya untuk kembali ke Persipura. Padahal di Timnas, Dominggus Fakdawer dari beberapa laga uji coba tidak pernah dimainkan.
JAYAPURA - Cedera yang menimpa Irfan Bachdim berdampak ke Persipura. Ya, untuk menambal kekosongan yang ditinggal Irfan, Timnas dikabarkan bakal
- Persebaya Vs Malut United jadi Laga Spesial Buat Ardi Idrus
- Sudah Dapat 2 Pemain Baru, Persib Bandung Masih Ingin Belanja?
- Dirtek Timnas Indonesia Dinilai Punya Tanggung Jawab Krusial
- Indra Sjafri Pengin Patrick Kluivert Memainkan Sepak Bola Ala Indonesia, Ini Alasannya
- Proliga 2025: Elena Samoilenko Jadi Korban Perdana, Digantikan Seniornya dari Rusia
- IBL 2025: Prawira Bandung Susah Payah Raih Kemenangan Kedua, Pacific Caesar Bertekuk Lutut