Persipura Menangi Adu Penalti atas Semen Padang 5-3

jpnn.com - GIANYAR- Laga Semen Padang kontra Persipura Jayapura berlanjut ke adu penalti setelah imbang 2-2 di waktu normal di Stadion kapten Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (18/11) malam. Dalam Adu penalti, laga menjadi milik Persipura setelah menang dengan skor 5-3 dalam adu penalti.
Persipura menjadi penendang pertama dan mempercayakan kepada Bio Paulin, dia mampu menendang bola menjadi gol. Selanjutnya, Semen Padang mendelegasikan tendangan ke Hendra Bayauw dan bisa menjadi gol. skor 1-1
Penendang kedua Persipura, Lukas Mandowen, kembali sukses membobol gawang Jandia Eka Putra. M Nur Iskandar kemudian kembali menyamakan kedudukan 2-2 setelah Selsius Gebze tak mampu menjangkau bola.
Ferinando Pahabol sukses mencetak gol untuk Persipura sebagai penendang ketiga. Irsyad Maulana tak mau gagal dan membuat skor imbang 3-3.
Nelson Alom sebagai penendang keempat sukses mencetak gol. Tapi, Rudi gagal mencetak gol setelah sepakannya melambung ke atas gawang. skor 4-3 untuk Persipura.
Akhirnya, penendang kelima Persipura, Ian Louis Kabes yang menjadi eksekutor berhasil mencetak gol dan membuat Persipura menang dalam adu penalti 5-3. Dengan kemenangan ini, Persipura meraih dua poin dan satu poin untuk Semen Padang.(dkk/jpnn)
GIANYAR- Laga Semen Padang kontra Persipura Jayapura berlanjut ke adu penalti setelah imbang 2-2 di waktu normal di Stadion kapten Dipta, Gianyar,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bawa Dewa United Menang Lawan Satya Wacana, Gelvis Solano Ukir Rekor Baru di IBL
- PSBS Biak Siapkan 'Senjata Khusus' untuk Melawan Barito Putera
- Rehan/Gloria Mencoba Memahami Karakteristik Arena Pertandingan Sudirman Cup 2025
- Arne Slot Pengin Liverpool segera Pastikan Gelar Juara Liga Inggris
- Bocah Asal Lombok Timur Taklukkan Trek Lari 1.500 Meter di Singapura
- Alex Marquez Tumbang di Practice MotoGP Spanyol, Red Flag!