Persipura-Mitra Kukar Lepas 14 Pemain ke Timnas
Selasa, 05 Maret 2013 – 14:37 WIB
JAKARTA -- Dua klub yang berkompetisi di Indonesia Super League (ISL), Persipura Jayapura dan Mitra Kukar, menyatakan sudah siap melepas pemain ke Timnas Indonesia yang akan bertanding melawan Arab Saudi, 23 Maret mendatang, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
"Kami akan melepas pemain untuk timnas," kata Suwanto, Direktur Operasional Mitra Kukar Suwanto, saat dihubungi via telepon, Selasa (5/3).
Baca Juga:
Ia menyatakan Mitra Kukar menganggap Badan Tim Nasional (BTN) bisa mengakomodir pemain terbaik di Indonesia untuk bergabung. Apalagi, BTN menyertakan Komisaris PT Liga Indonesia Harbiansyah Hanafiah sebagai Wakil Ketua BTN.
"Sekarang kan sudah tercipta rekonsiliasi melalui BTN. Otomatis kami merestui pemain membela timnas," ujarnya.
JAKARTA -- Dua klub yang berkompetisi di Indonesia Super League (ISL), Persipura Jayapura dan Mitra Kukar, menyatakan sudah siap melepas pemain ke
BERITA TERKAIT
- Ini Permasalahan Arab Saudi Menjelang Jumpa Timnas Indonesia
- Kelebihan Timnas Indonesia di Mata Pelatih Arab Saudi
- Kabar Irwansyah Hengkang dari Pelatnas Cipayung, Fadil Imran Jawab Begini
- Persib Jamu Borneo FC di Stadion GBLA, Bobotoh Boleh Datang, tetapi
- Gandeng Konsuiltan Manajemen, PBSI di Tangan Fadil Imran Mencoba Terukur dan Transparan
- Pelatih Persib Bojan Hodak Sebut Stadion GBLA Belum Siap Dipakai Melawan Borneo FC