Persipura Pastikan Selebrasi Juara Tanpa Seremonial

jpnn.com - JAYAPURA - Persipura memiliki peluang besar meraih juara kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 saat menjamu PSM Makassar di Stadion Mandala Jayapura, Minggu (18/12).
Namun, manajemen Persipura Jayapura memastikan tidak akan ada acara seremonial meskipun mereka ditetapkan sebagai juara setelah memenangkan laga pamungkas tersebut.
Menurut Ketua Panpel Persipura, Fachruddin Pasolo, laga antara Persipura melawan PSM Makassar tetap digelar seperti laga-laga sebelumnya tanpa adanya seremonial.
Pasalo menyebutkan, Persipura dan Arema Crionus masih memiliki peluang untuk meraih juara TSC 2016, sehingga laga di Stadion Mandala tetap dilaksanakan seperti biasa.
“Kami juga belum ada petunjuk dari pihak penyelenggara dalam hal ini PT. Gemilang Trisula Semesta terkait acara penutup di Stadion Mandala Jayapura.”
“Jadi tidak ada acara seremonial atau yang istimewa sebelum pertandingan dimulai,” ungkap Pasolo seperti diberitakan Cenderawasih Pos (Jawa Pos Group) hari ini.
Selebrasi menurut Pasolo bisa dilakukan apabila Persipura sudah dipastikan menjuarai TSC 2016. “Meskipun Persipura memiliki kans paling besar untuk menjuarai TSC 2016, namun Arema Cronus juga masih memiliki peluang. Untuk itu, di laga pemungkas nanti tidak ada seremonial,” tambahnya.
Laga pamungkas ini kata Pasolo tetap akan dilaksanakan seseuai dengan jadwal yang dikeluarkan operator TSC 2016 yaitu Minggu (18/12).
JAYAPURA - Persipura memiliki peluang besar meraih juara kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 saat menjamu PSM Makassar di Stadion Mandala
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!