Persipura Siap Jaga Rekor 12 Laga Tanpa Kalah
jpnn.com, BEKASI - Persipura Jayapura mengusung optimisme tinggi jelang menjalani laga lanjutan Liga 1 2017.
Menantang Bhayangkara FC di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (9/9) malam, tim Mutiara Hitam bertekad mempertahankan rekor 12 laga tanpa tersentuh kekalahan.
Keyakinan Persipura semakin tebal, karena tiga pemain senior andalan mereka Boas Solossa, Immanuel Wanggai, dan Ricardo Salampessy yang awalnya tak main dalam laga Senin (4/9) lalu, kini bisa diturunkan.
Pelatih Persipura Wanderley Junior memastikan, untuk urusan mental, pemain-pemainnya tak perlu diragukan. Pasalnya, sebelumnya mereka mampu menggulung tim kuat Semen Padang dengan skor 3-0.
"Kondisi anak-anak dan tim sangat bugar dan on fire melawan Bhayangkara FC di Bekas nanti. Tiga pemain yang absen kami bawa ke Bekasi dan siap main," ungkapnya kepada awak media usai menjalani sesi latihan Jumat (7/9) pagi.
Dengan membawa 22 pemain, Wanderley yakin timnya akan mudah menyiapkan taktik yang diperlukan untuk meredam strategi yang diusung Bhayangkara FC dari ide sang pelatih, Simon McMenemy.
"Kami sekarang punay lebih banyak pilihan. Karena itu kami memiliki keyakinan bisa bawa pulang poin, bahkan bisa berikan kemenangan," pungkas pelatih asal Brasil tersebut. (dkk/jpnn)
Persipura Jayapura mengusung optimisme tinggi jelang menjalani laga lanjutan Liga 1 2017.
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Liga 1: Bojan Hodak Syukuri Kemenangan Persib atas Borneo FC, tetapi
- Reaksi Kecewa Pieter Huistra Seusai Borneo FC Takluk dari Persib, Singgung Wasit
- Persib Bandung Vs Borneo FC Berakhir Dramatis, Cek Klasemen Liga 1
- Luar Biasa! Persebaya Menang Comeback dari Persija, Cek Klasemen