Persis Bakal TC di Malaysia, Manfaatkan Fasilitas JDT?
jpnn.com - Tim Liga 1 2022/2023 Persis Solo memilih terbang ke Malaysia untuk memantapkan persiapan mereka sembari menantikan bergulirnya lagi kompetisi di Indonesia pascatragedi Kanjuruhan.
Tim berjuluk Laskar Sambernyawa itu menggelar training camp (TC) di sana sampai pekan depan. Rencananya, tim akan bertolak ke Malaysia pada Selasa (8/11) malam mendatang.
Selama di Negeri Jiran, Persis Solo bakal menjalankan latihan rutin di fasilitas yang dimiliki oleh raksasa Liga Malaysia, Johor Darul Takzim (JDT). Mereka memang dikenal memiliki fasilitas lengkap untuk ukuran klub Asia Tenggara.
"Kami akan berada di Johor antara sepuluh sampai sebelas hari," kata Rasiman, Asisten Pelatih Persis.
Menurut Rasiman, program tersebut sudah sejak jauh-jauh hari disusunya. Pelatih yang sempat menjadi caretaker Persis itu membeberkan tujuan berlatih di Malaysia ialah memberikan pengalaman dan suasana yang berbeda bagi anak didiknya.
"Saya ingin membuat TC dan uji coba yang cukup baik levelnya, kalau di Indonesia sulit karena karena situasinya tidak akan berubah," terangnya.
Dengan berlatih di Malaysia, bakal ada lawan uji coba dengan karakter berbeda yang dihadapi. Selain itu, pemain juga bisa mendapatkan suasana baru dan menjalankan evaluasi di sana. (dkk/jpnn)
Persis Solo memanfaatkan jadwal kompetisi yang belum pasti dengan menggelar training camp (TC) di Malaysia, ini lokasinya
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Muhammad Amjad
- Warga Tangerang Kecele Beli iPhone 16 di Malaysia: Dapat Produk Gagal, Repot Urus Pajak
- Pengiriman TKI Ilegal ke Malaysia Terbongkar, Satu Tersangka Ditangkap Polres Dumai
- PSS Sleman Mengirim Persis Solo ke Zona Degradasi Liga 1
- Ini 4 Faktor untuk Mencapai Visi Integrasi dan Konektivitas Subkawasan BIMP-EAGA
- Persis Solo Hantam Borneo FC, Lihat Klasemen Liga 1
- Survei Indikator: China Dipersepsikan sebagai Kawan Terdekat Indonesia