Persoalan Asmara Diduga jadi Motif Penembakan Petugas Dishub

Tim gabungan ini telah melakukan pemeriksaaan terhadap delapan orang saksi untuk mengungkap kasus ini.
Dari semua saksi yang telah dihadirkan, polisi menahan satu orang wanita.
Diduga kuat wanita itu melakukan komunikasi dengan korban sebelum insiden penembakan.
"Dia berstatus saksi. Karena hasil pemeriksaan korban dan perempuan tersebut melakukan komunikasi sebelum kejadian," terang Kombes Onny.
Polisi melakukan pemeriksaan terhadap CCTV serta masyarakat yang ada di tempat kejadian perkara (TKP).
Peristiwa mengenaskan itu saat Najamuddin melintas di Jalan Danau Tanjung Bunga, Kelurahan Maccini Sombala, Kecamatan Tamalate, Makassar, Minggu (3/4) lalu.
Pihak keluarga meminta kepada polisi agar mengusut tuntas dan menangkap pelaku.
"Kami dari pihak keluarga tidak menerima atas kejadian tersebut dan meminta pihak kepolisian mengusut tuntas atas kejadian tersebut," kata kakak korban, Juni Sewang. (mcr29/jpnn)
Seorang wanita telah diamankan dalam kasus penembakan petugas dishub. Motif pembunuhan ini diduga karena persoalan asmara.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : M. Srahlin Rifaid
- Polisi Ungkap Misteri Penemuan Mayat Perempuan di Cimahi, Ternyata
- Pembunuhan Juwita oleh Oknum TNI AL Diduga Terencana, Ada Bukti
- Penyidik Usut Indikasi Kekerasan Seksual oleh Oknum TNI AL terhadap Juwita
- Pembunuhan Juwita oleh Oknum TNI AL, Denpomal Sita Sebuah Mobil
- Gelar Perkara Kasus Pembunuhan Juwita Dilakukan Tertutup, Ada Apa?
- Keluarga Juwita yang Tewas Diduga Dibunuh Oknum TNI AL Kecewa