Personel JKT48 Juara Masukan Pensil ke Botol
Imbau Fans Isi Kemerdekaan dengan Karya Nyata
jpnn.com - JAKARTA -- Perayaan hari Merdeka setiap tanggal 17 Agustus juga berkesan buat selebritis. Tak terkecuali, Melodi, salah satu personel dari JKT48.
Semasa kecil Melody mengaku sering ikut lomba 17 Agustus. Bahkan ia pernah menyabet juara lomba memasukkan pensil ke botol.
"Dulu waktu kecil juga sering ikut lomba, pernah juara dua masukin pensil ke dalam botol," kata Melody saat ditemui di Studio RCTI Kebon Jeruk Jakarta Barat, Sabtu (17/8).
Melody berharap momen perayaan hari Merdeka tak sekadar jadi seremoni. Hal yang paling penting adalah bagaimana mengisi kemerdekaan dengan karya nyata yang bermanfaat.
Ia juga mengungkapkan masyarakat Indonesia tidak boleh berpuas diri telah merdeka. Sebab tujuan kemerdekaan adalah bagaimana menyejahterakan rakyat.
"Tujuannya tetap menyejahterakan masyarakat. Tunjukan bahwa Indonesia benar-benar merdeka," ungkapnya. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Perayaan hari Merdeka setiap tanggal 17 Agustus juga berkesan buat selebritis. Tak terkecuali, Melodi, salah satu personel dari JKT48.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ririe Fairus: Dekat Bukan Berarti Memiliki
- Cerita Kaka Slank Mengurus Sawah dan Kebun Milik Sendiri
- Gara-Gara Sebotol Viral, Shinta Arsinta dan Mala Agatha Diapresiasi Megah Music
- Kabar Duka, Ibunda Dede Yusuf Meninggal Dunia
- Sara Rahayu Raih Penghargaan di Anugerah Dangdut Indonesia 2024
- DRIVE Beberkan Inspirasi di Balik Lagu Dilematika